Sabtu, 08 Agustus 2009

PIALA SUPER ITALIA 2009/2010

AP Photo/Alexander F. Yuan
Pemain Lazio, Matuzalem, mendapat kartu kuning dari wasit setelah menekel pemain Inter Milan, Lucio, pada pertandingan Piala Super Italia di Stadion Olimpiade China di Beijing, Sabtu (8/8).
Lazio Permalukan Inter

Minggu, 9 Agustus 2009 | 03:46 WIB

BEIJING, SABTU - Juara Serie A Italia, Inter Milan, mengawali musim 2009/2010 kurang meyakinkan setelah dipukul Lazio 1-2 (0-0) dalam laga Piala Super Italia di Bird’s Nest, Beijing, China, Sabtu (8/8). Striker Samuel Eto’o mencetak gol, tetapi Inter gagal mengejar dua gol Lazio.

Inter tertinggal lebih dulu 0-2 lewat gol-gol yang tercipta hanya berselang dua menit oleh gelandang Matuzalem pada menit ke-61 dan striker Tommaso Rocchi pada menit ke-63. Samuel Eto’o berusaha memperkecil ketinggalan dua gol itu pada menit ke-75. Namun, dalam 15 menit terakhir ia dan rekan-rekannya gagal menambah gol.

Lazio adalah juara Copa Italia. Piala Super Italia, yang mempertemukan juara Serie A dan juara Copa Italia serta menjadi ajang pembuka kompetisi musim 2009/2010, digelar di Stadion Bird’s Nest, tempat upacara pembukaan Olimpiade Beijing 2008.

Laga itu menjadi ajang olahraga pertama di stadion tersebut, sekaligus ulang tahun pertama upacara pembukaan olimpiade. Sekitar 65.000 penonton menyaksikan langsung dan membuat suasana riuh rendah, mengingatkan suasana serupa saat upacara pembukaan Olimpiade Beijing yang sangat spektakuler.

Empat debutan

Pada pertandingan ini, Pelatih Inter Jose Mourinho langsung menurunkan empat pemain baru timnya, yakni duet striker Eto’o dan Diego Milito, gelandang Thiago Motta, serta bek tengah Lucio. Mereka memperagakan permainan bola antarkaki yang menawan, tetapi serangan pertama ke gawang justru dilancarkan Lazio lewat tendangan kaki kiri Mauro Zarate.

Duet Eto’o dan Milito menjanjikan di awal. Lucio juga nyaris membobol gawang Lazio ketika menerima sepak pojok gelandang Esteban Cambiasso dengan sundulan, tetapi dapat diblok kiper Fernando Muslera, 10 menit menjelang turun minum.

Dejan Stankovic, Muntari, Eto’o, dan Milito memiliki peluang. Di babak kedua, Inter terlihat akan mengendalikan permainan, tetapi mereka dikejutkan oleh gol gelandang Lazio asal Brasil, Matuzalem, pada menit ke-61.

Berawal dari tendangan bebas Rocchi yang melewati pagar betis, bola ceplosan Matuzalem sempat diblok kiper Julio Cesar, tetapi dimanfaatkan Matuzalem dengan dagunya dan gol. Pesta kegembiraan pemain Lazio belum berakhir ketika Rocchi kembali menjebol gawang Inter dengan tendangan mencongkel.

Gol pertama Eto’o

Setelah tertinggal 0-2, Pelatih Mourinho memasukkan gelandang Patrick Vieira dan striker Mario Balotelli. Keputusan itu membuahkan hasil melalui Eto’o, yang mencetak gol pertama untuk Inter pada menit ke-75.

Sepuluh menit kemudian, Milito mengira menyamakan skor 2-2, tetapi wasit menganulir gol itu karena dia dalam posisi offside. Penampilan Muslera pada pertandingan itu cemerlang.

Beberapa kali ia menyelamatkan gawang timnya, yang membuat frustrasi pemain-pemain Inter. Bagi Lazio, gelar dari Piala Super Italia itu mendongkrak semangat mereka tampil di Serie A yang akan dimulai 22 Agustus mendatang.FORZA LAZIOOOOO


Inter:
Julio Cesar, Maicon, Chivu, Lucio, Javier Zanetti, Motta ('69 Vieira), Cambiasso, Muntari, Stankovic ('69 Balotelli), Eto'o, Milito

Lazio:
Muslera, Lichtsteiner, Siviglia, Diakite, Kolarov, Mauri, Baronio ('53 Dabo), Brocchi ('72 Cruz), Matuzalem ('80 Cribari), Rocchi, Zarate


Tidak ada komentar:

Posting Komentar